March 11, 2025
News

Aktivitas Lancar, Kreativitas Kian Berpesona,Ketika Si “Dia” Dalam Genggaman

Ketika menjalani aktivitas, dan sarat kegiatan, dari sana diperlukan pendampingan untuk mendukung sekaligus menghadirkan daya tahan lebih baik, juga perlindungan keamanan dan privasi.

Dari sanalah, juga untuk pengalaman mobile yang aman dan tahan lama, Samsung Electronics Co., Ltd. hadirkan Galaxy A Series terbaru : Galaxy A56 5G, Galaxy A36 5G, dan Galaxy A26 5G. Dan untuk pertama kalinya, Galaxy A Series hadir dengan Awesome Intelligence, menghadirkan fitur yang ditenagai AI untuk mendukung kreativitas, daya tahan lebih baik, serta perlindungan keamanan dan privasi yang lebih kuat, untuk memberikan pengalaman mobile yang lebih aman dan tahan lama.

Samsung terus berinovasi untuk mendukung gaya hidup digital penggunanya. Galaxy A Series terbaru bukan sekadar inovasi, tetapi terobosan teknologi yang membuka lebih banyak peluang bagi pengguna untuk mengekspresikan passion mereka. Dengan kamera lebih jernih, performa lebih bertenaga, dan One UI 7 yang seamless, Galaxy A Series siap menghadirkan pengalaman lebih awesome bagi penggunanya.

Fitur favorit di perangkat Galaxy A series tahun lalu, Circle to Search Google yang telah ditingkatkan, kian memudahkan pengguna untuk melakukan pencarian dari layar smartphone. Dengan pembaruan terkini, pengguna dapat menyelesaikan makin banyak aktivitas di ponsel mereka. Circle to Search akan mengenali nomor telepon, alamat email dan URL di layar, membantu pengguna bertindak dengan satu ketukan.

Lagu Idaman, Siap Didapat

Dengan pembaruan pada Circle to Search, pengguna juga dapat langsung mencari lagu yang mereka dengar tanpa perlu berpindah aplikasi. Baik itu lagu yang diputar di konten sosmed yang sedang dibuka di ponsel, atau musik dari speaker di ruangan tempat kita sedang berada, cukup tekan lama navigation bar untuk mengaktivasi Circle to Search, dan ketuk tombol musik untuk mengidentifikasi lagu dan artisnya secara instan.

Galaxy A series juga meningkatkan pengalaman kamera, dengan fitur yang berfokus pada pengguna sebagai kreator konten, dimulai dengan komposisi tiga kamera yang mumpuni, menghadirkan kamera utama 50MP pada semua perangkat dan perekaman kamera depan 10-bit HDR pada Galaxy A56 5G dan Galaxy A36 5G untuk selfie yang cerah dan tajam. Galaxy A56 5G hadir dengan dengan teknologi kamera terdepan dengan lensa ultra-wide 12MP, sementara seluruh Galaxy A series mendorong kreativitas dengan cara baru dan menarik melalui pengeditan visual yang cerdas.

Secara eksklusif tersedia di Galaxy A56 5G, Best Face memudahkan pengguna mengambil foto bersama yang sempurna dengan memilih dan menggabungkan ekspresi atau fitur terbaik hingga lima orang.

“Galaxy A series terbaru menandai langkah penting dalam misi kami menghadirkan AI untuk semua kalangan, dengan membuka pengalaman luar biasa mobile AI di Galaxy kepada lebih banyak orang di seluruh Dunia,” ujar TM Roh, President and Head of Mobile eXperience (MX) Business, Samsung Electronics. “Dengan fitur dan kemampuan baru yang awesome ini, kami bersemangat membuka kesempatan untuk kreativitas tanpa batas pada Galaxy A series, sekaligus memastikan pengalaman mobile yang aman, terpercaya, dan seru,” lanjutnya.

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *